Jumat, 30 September 2016

Diet dengan Bayam

Siapa yang tidak kenal dengan sayuran yang satu ini. Hampir seluruh lapisan masyarakat Indonesia bisa mengkonsumsi sayuran yang bernama bayam tersebut. Siapa sangka ternyata bayam juga dapat membantu diet untuk turun berat badan. Dalam bayam terdapat senyawa yang disebut tilakoid. Senyawa ini terbukti mampu menekan rasa keinginan ngemil kita sampai dengan 95 persen.
Dari hasil studi yang pernah dilakukan di Swedia dinyatakan bahwa senyawa tilakoid meningkatkan produksi hormon kenyang. Tilakoid juga memperpanjang waktu pencernaan makanan di dalam tubuh. Sehingga efeknya dapat membantu pola makan kita agar tidak lagi ingin ngemil seperti kripik, permen, kue dan lain sebagainya.
Selain dapat membentu diet, masih banyak lagi manfaat-manfaat bayam bagi kesehatan tubuh kita. Tapi ingat konsumsilah secara seimbang, jangan berlebihan. Selamat mencoba.

Banjarbaru, 1 Oktober 2016
Asrani, S.Pd.I

Diet dengan Teh Hijau

 Teh hijau terbuat dari daun teh yang langsung dikeringkan dan dipanaskan. Hal demikian dilakukan agar daun teh tidak mengalami oksidasi. Daun ini juga tidak difermentasikan. Jika difermentasikan akan membentuk teh hitam. Teh hijau sangat populer di negara Asia Timur. Terutama Jepang. Sejak zaman dahulu penduduk Jepang sangat menyukai minuman teh hijau.
Salah satu manfaat teh hijau adalah mampu membantu proses diet untuk menurunkan berat badan. Teh hijau mampu membakar lemak tubuh sebesar 4% dalam sehari. Atau dalam 150 ml teh hijau dapat membakar kurang lebih 25 kalori. Kandungan polifenol yang sangat bermanfaat membantu pembakaran lemak tersebut. Kandungan polifenol ini juga sangat berguna untuk menangkal radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh kita.
Jika diminum secara terarur saat melakukan diet, ditambah dengan berolah raga rutin maka akan mempercepat proses penurunan berat badan. Selamat mencoba!

Banjarbaru, 30 September 2016
Asrani, S.Pd.I

Kamis, 29 September 2016

Agar Diet Tidak Berujung Maut

Banyak yang salah mengartikan makna diet. Kebanyakan orang beranggapan bahwa diet itu adalah cara menurunkan berat badan dengan cara mengurangi makan bahkan ada yang tidak perlu makan. Hal semacam itu adalah asumsi yang salah. Secara umum diet itu tidak hanya mencakup bagaimana cara menurunkan berat badan tetapi bagaimana cara menaikkan berat badan juga termasuk dalam istilah diet. Diet sebenarnya adalah tata cara mengatur pola makan.
Tidak jarang karena salah artikan bahwa diet hanya ke arah menurunkan berat badan maka banyak orang yang salah dalam melakukannya. Yang penting asal berat badan turun cara apapun dilakukan. Cara seperti ini bisa saja berujung dengan maut. Penyebabnya adalah keadaan tubuh tidak seimbang. Kebutuhan tubuh tidak diperhatikan berapa yang diperlukan dalam sehari sedangkan asupan nutrisi untuk tubuh sangat banyak dikurangi. Disinilah letak kesalahannya. 
Diet yang benar dilakukan dengan perhitungan kebutuhan nutrisi tubuh yang tepat. Kebutuhan kalori, protein, air, vitamin bahkan kebutuhan lemak juga perlu diperhatikan. Jika kebutuhan tubuh dalam sehari sudah diketahui terutama kebutuhan kalori yang merupakan sumber energi maaka kita bisa mengatur pola makan kita sesuai dengan kebutuhan tubuh kita tadi. Jika ini sudah dilakukan maka diet tidak akan berujung dengan maut.
Banjarbaru, 29 September 2016
Asrani, S.Pd.I